Satika Simamora ,SE.MM Ketua YKI Taput Resmi Buka Acara Bakti Sosial, Donor Darah dan Vaksinasi

Taput,Suaraperjuangan.id - Ketua Yayasan Kanker Indonesia Kabupaten Tapanuli Utara  Ny. Satika Nikson Simamora juga sebagai ketua TP. PKK Taput bersama Direktur RSUD Taturung dr. Janri Nababan , Ketua PPM Kabupaten Tapanuli Utara Pastridawati Simamora, staf ahli, para asisten dan Jajaran Perangkat Daerah membuka secara resmi kegiatan Bakti Sosial Donor Darah dan Vaksinasi bertempat di Aula Martua Kantor Bupati Tapanuli Utara (Jumat, 03/12/2021).
Ketua YKI Taput menekankan kegiatan donor darah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara akan terus digiatkan agar dapat membangkitkan kesehatan masyarakat Tapanuli Utara dan kesadaran untuk kemanusiaan.
Satika Simamora SE, MM  dalam sambutannya menyampaikan bahwa selain Donor Darah, kegiatan ini juga untuk membantu saudara-saudara kita yang sakit dan memerlukan darah, juga menyehatkan bagi yang bersangkutan. 

"Tujuan kita menggelar kegiatan ini semata-mata untuk menjaga Kesehatan dan lebih peduli terhadap kondisi tubuh kita.
Pada pelaksanaan donor darah ini, RSUD Tarutung bekerjasama dengan PMI Tapanuli Utara dan kegiatan ini dilakukan dengan protokol Kesehatan yang ketat," ucap Satika mengawali.

"Sementara untuk kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan pada hari ini juga demi mendukung seluruh program Pemerintah untuk menekan angka penyebaran Covid-19 dan mari kita Bersama-sama tetap menjaga protokol Kesehatan, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan tetap menjaga imun tubuh.
Terima kasih kepada Bapak Ibu yang bersedia mendonorkan darahnya" ujar Satika Simamora mengakhiri.

Dikesempatan sebelumnya dr. Janri Nababan menyampaikan laporannya, bahwa kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Bakti Sosial menyambut Natal 2021 dimana dibagikan sembako dan pakaian layak pakai bagi anak-anak di panti asuhan dan panti jompo. 

"Kegiatan Donor Darah ini kita targetkan 80 kantong dan sekaligus vaksinasi 80 dosis, yang diberikan oleh PMI Provinsi Sumatera Utara kepada PMI Tapanuli Utara. Harapan kami masyarakat Taput semakin mengerti arti mendonorkan darah bagi kemanusiaan dan Kesehatan",  Ujar dr. Janri menutup laporannya.

Setelah rangkaian acara pembukaan, acara dilanjutkan dengan pemberian cinderamata  dan ditutup dengan peninjauan kegiatan Donor Darah dan Vaksinasi.

(Riyo E.Nababan)

Posting Komentar

0 Komentar